AL QURAN CUSTOMIZE PENERBIT SYAAMIL QURAN. Sahabat Pondok Islami yang dimuliakan Allah, seperti kita sudah pahami bahwa berinteraksi dengan Al Qur’an merupakan sebuah keniscayaan bagi umat muslim. Membaca, menghafal, mempelajari, serta mengamalkan Al Quran dalam kehidupan umat muslim, merupakan tugas dan amanah yang telah Allah SWT titipkan selama kita hidup di dunia ini.
Sungguh, selayaknya Al Quran hadir dan dimiliki oleh setiap insan muslim Indonesia. Akan tetapi kenyataannyan, berdasarkan data dari Asosiasi Penerbit Al Quran Indonesia, kebutuhan akan Al Quran dibandingkan dengan ketersediaan jumlah mushaf Al Quran sangat jauh dari kondisi idealnya. Kebutuhan mushaf Al Quran di Indonesia sekitar 36 juta eksemplar per tahun, sementara saat ini baru terpenuhi 5 juta eksemplar saja, per tahunnya.
Dalam kondisi inilah, Syaamil Quran hadir untuk membantu menjawab kebutuhan tersebut, dengan berbagai keunggulan dan kualitas cetaknya yang terjaga. Proses pabrikasi yang terintegrasi mulai dari content development, pre press, cetak, casing/cover, sampai finishing di Percetakan Syaamil Quran Bandung, merupakan bagian dari ikhtiar Syaamil Quran untuk memastikan seluruh proses pembuatan Al Quran terjaga.
Syaamil Quran, sebagai pelopor dan tren setter produk Mushaf Al Quran di Indonesia, selalu berusaha menghadirkan produk mushaf, dengan desain yang menarik, fitur lengkap, dan content ter-tashih oleh Lajnah Pentasbih Al-Quran, Kementerian Agama RI.
Kesemuanya menjadikan produk-produk mushaf Syaamil Quran selalu diterima dengan baik dan menjadi pilihan utama keluarga muslim Indonesia, dengan fitur-fiturnya yang membuat proses membaca dan mempelajari Al Quran menjadi mudah dan menyenangkan.
Tidak ketinggalan Syaamil Quran pun menyediakan layanan Al Quran Customize, yaitu mushaf Al Quran yang didesain custome (sesuai permintaan pemesan), karena adanya kebutuhan dari kelompok-kelompok, ataupun komunitas yang menginginkan tampilan mushaf yang telah disesuaikan dengan tema hajatan, yang sedang/akan diselenggarakan oleh masing-masing pemesan.
FITUR UNGGULAN MUSHAF SYAAMIL QURAN
THE BEST ON 3
- Penggunaan bahan baku kertas Al Qur’an yang telah mendapatkan SERTIFIKASI HALAL MUI, sehingga terjaga kesuciannya
- Integrated process mulai dari content development, printing hingga finishing dengan mengedepankan adab-adab memuliakan Mushaf Al Quran dalam proses pencetakannya
- Jaminan tashih Kementrian Agama Republik Indonesia, Kementerian Dalam Negeri Malaysia, Pusat Dakwah Islam Brunai Darussalam, untuk Mushaf Al Quran yang diterbitkan dengan layanan distribusi ke seluruh Indonesia dan Asia Tenggara
THE ONLY ONE
Satu-satunya penerbit Al Quran muslim yang memiliki fasilitas percetakan sendiri dan mengintegrasikan proses percetakan Al Quran sesuai adab disertai dengan program-program ke-Quran-an bagi umat, dalam bentuk Wisata Quran, Gerakan #AyoNgajiTiapHari, Wakaf 1 Juta Quran, Program Umroh Gratis untuk para penghafal Quran.
Baca juga artikel kami tentang : Speaker Quran Al Akram
AL QURAN CUSTOMIZE
Salah satu layanan dari Penerbit Syaamil Quran adalah pencetakan Al Quran Customize. Yaitu pesanan layanan penyedia Al Quran dengan custom cover. Sementara isi Al Quran-nya disajikan utuh sesuai dengan type mushaf aslinya, tanpa ada modifikasi apapun.
Kami pun juga melayani pesanan Al Quran custom ini untuk jumlah eceran hingga besar, dengan ketentuan sebagai berikut :
- Desain cover mengikuti standar yang sudah ditetapkan oleh Syaamil Quran
- Nama dan logo dapat dicantumkan pada cover depan, belakang serta punggung
- Tidak boleh menggunakan foto
- Penggunaan logo & keterangan harus se-izin persetujuan manajemen Syaamil Quran
Pilihan Al Quran Customize
Daftar Harga Al Quran Customize
Waktu pengerjaan Al Quran Customize tergantung dari jumlah pemesanan dan desain custome yang diinginkan.
Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi nomor WA berikut ini : 087821830344
Atau silahkan klik tombol WA dibawah ini :
Demikianlah informasi tentang salah satu layanan Al Quran Customize dari penerbit Syaamil Quran.
Semoga bermanfaat.
Salam.