Makam Muslim Al Azhar Memorial Garden Harganya Mahal/Murah?

MAKAM MUSLIM AL AZHAR MEMORIAL GARDEN. Sahabat pembaca Pondok Islami yang dimuliakan Allah, dalam kehidupan kita sehari-hari pembicaraan tentang tempat pemakaman sepertinya tidak menjadi topik yang sering diperbincangkan. Namun, ada saatnya kita harus melakukan pembicaraan tentang pemilihan lokasi pemakaman, karena sebab adanya musibah kematian dalam keluarga ataupun lingkungan terdekat kita.

al-azhar-memorial-garden-karawang
sumber : https://infomakamalazhar.com/

Ya, kematian adalah sesuatu yang pasti terjadi bagi setiap manusia, sebagaimana Allah subhanahu wata’ala sampaikan dalam Surat Al Ankabut ayat 57,

كُلُّ نَفْسٍ ذَاۤىِٕقَةُ الْمَوْتِۗ ثُمَّ اِلَيْنَا تُرْجَعُوْنَ

Artinya : “Setiap yang bernyawa pasti akan merasakan kematian. Kemudian, hanya kepada Kami kamu dikembalikan.” (QS. Al-Ankabut : 57)

Memilih tempat pemakaman menjadi salah satu aspek penting bagi banyak keluarga muslim di Indonesia. Bagi sebagian keluarga muslim yang Allah limpahkan keleluasaan rezeki, umumnya sudah banyak yang meminati tipe makam muslim yaitu tempat pemakaman umum khusus muslim.

Salah satu pilihan tempat pemakaman yang cukup populer dan diminati oleh umat Muslim adalah makam Al Azhar Memorial Garden. Tempat pemakaman ini adalah sebuah makam muslim yaitu pemakaman khusus Muslim yang berlokasi di kawasan Karawang, Jawa Barat.

Banyak yang berkata bahwa makam muslim Al Azhar Memorial Garden adalah pemakaman elit, karena biaya pemakaman disana lebih tinggi dibandingkan dengan pemakaman umum lainnya. Benarkah demikian ?

Nah, pada artikel kita kali ini, akan coba membahas pertanyaan dan anggapan di atas, sekaligus juga pengalaman penulis pribadi sejak tahun 2021, saat memakamkan orangtua penulis di sana sebagai salah satu referensi.

Apa Itu Makam Muslim Al Azhar Memorial Garden?

Sebelum kita membahas pertanyaan di atas, terlebih dahulu kita harus mengetahui tentang makam muslim Al Azhar Memorial Garden itu sendiri. Tempat pemakaman ini adalah pemakaman khusus Muslim yang dikelola oleh Yayasan Pesantren Islam (YPI) Al Azhar.

Terletak di kawasan Karawang, Jawa Barat, pemakaman ini menghadirkan konsep modern yang berpadu dengan nilai-nilai syariah Islam. Bagi sebagian besar umat Islam, pemilihan pemakaman dengan tata kelola syariah menjadi hal yang sangat penting, dan Al Azhar Memorial Garden menawarkan hal tersebut.

Pemakaman ini tidak hanya menjadi tempat peristirahatan terakhir, tetapi juga dirancang dengan keindahan, kenyamanan, serta perawatan yang teratur.

Fasilitas yang Ditawarkan Makam Muslim Al Azhar Memorial Garden

Sebelum kita berbicara soal harga, penting untuk mengetahui apa saja fasilitas yang ditawarkan oleh Al Azhar Memorial Garden (AMG). Sebagai pemakaman modern dengan konsep Islami, AMG menawarkan berbagai fasilitas yang membuat pengalaman keluarga lebih nyaman.

makam-muslim

Area Pemakaman yang Terawat Rapi

Setiap makam di AMG dirawat secara profesional dengan standar yang tinggi. Hal ini mencakup pembersihan rutin, penataan taman yang indah, dan memastikan bahwa lahan tetap terjaga dalam kondisi baik.

Keamanan 24 Jam

AMG menyediakan sistem keamanan 24 jam untuk memastikan bahwa tempat peristirahatan keluarga tercinta tetap aman dari gangguan. Petugas keamanan berjaga di area pemakaman untuk memberikan rasa aman bagi para peziarah.

Fasilitas Ibadah

Sebagai pemakaman dengan konsep Islami, AMG menyediakan fasilitas ibadah yang memadai. Tersedia masjid yang dapat digunakan oleh keluarga yang ingin melaksanakan shalat jenazah atau berdoa bersama saat berziarah.

Ruang Tamu dan Ruang Serba Guna

Fasilitas ini dapat digunakan untuk menerima tamu saat prosesi pemakaman berlangsung. Selain itu, ruang serba guna bisa digunakan untuk tahlilan atau kegiatan lainnya yang berkaitan dengan penghormatan terakhir.

Perawatan Makam Muslim Berkelanjutan

Salah satu keunggulan dari pemakaman ini adalah adanya layanan perawatan makam berkelanjutan. Keluarga tidak perlu khawatir soal perawatan makam karena semuanya sudah diurus oleh pengelola secara profesional.

Pengelolaan Sesuai Syariah

Setiap proses pemakaman di AMG dilakukan sesuai dengan aturan dan tata cara dalam Islam, mulai dari penggalian makam hingga prosesi penguburan. Hal ini penting bagi keluarga Muslim yang ingin memastikan bahwa prosedur pemakaman dilakukan sesuai ajaran agama.

Harga Makam Muslim di Al Azhar Memorial Garden: Mahal atau Murah?

Lantas, bagaimana dengan harga makam muslim di Al Azhar Memorial Garden (AMG)? Apakah layak dianggap mahal atau murah?

Harga makam di AMG bervariasi tergantung pada jenis lahan yang dipilih serta fasilitas tambahan yang diinginkan. Secara umum, harga makam di AMG berdasarkan info di laman infomakamalazhar.com berkisar antara Rp49 jutaan hingga Rp1 Milyar. Tentunya, ada beberapa faktor yang mempengaruhi perbedaan harga ini, seperti lokasi lahan, ukuran makam, serta layanan dan fasilitas tambahan.

Tipe-tipe makam Muslim

Untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, maka makam muslim Al Azhar Memorial Garden dibagi menjadi 2 tipe utama :

  1. Makam Muslim Standar.
    Makam dengan harga standar di AMG biasanya ditawarkan mulai dari Rp49 jutaan hingga Rp200 jutaan. Ini adalah harga untuk makam dengan fasilitas dan layanan dasar. Bagi sebagian orang, harga ini mungkin terbilang cukup terjangkau, mengingat lokasi dan fasilitas yang ditawarkan.
  2. Makam Muslim Exclusive
    Untuk mereka yang menginginkan lokasi makam di area yang lebih strategis atau dekat dengan fasilitas utama, harganya bisa mencapai Rp200 jutaan hingga Rp1 Milyar. Makam premium ini biasanya memiliki pemandangan lebih indah, lokasi lebih dekat dengan masjid, dan dilengkapi dengan layanan tambahan seperti perawatan makam lebih intensif.

Mahal atau Murah? Menilai dari Perspektif Layanan dan Lokasi

Ketika membicarakan apakah harga makam di Al Azhar Memorial Garden mahal atau murah, jawabannya sangat subjektif. Bagi sebagian orang, harga puluhan hingga ratusan juta untuk sebuah makam mungkin terdengar mahal. Namun, jika melihat layanan yang diberikan, lokasi yang strategis, serta kenyamanan yang ditawarkan, harga tersebut bisa dianggap sepadan.

al-azhar-memorial-garden-harga

Berikut beberapa pertimbangan mengapa harga makam muslim di Al Azhar Memorial Garden bisa dianggap “sepadan” :

1. Layanan Perawatan Jangka Panjang

Salah satu alasan mengapa harga makam di AMG cukup tinggi adalah adanya layanan perawatan jangka panjang. Keluarga tidak perlu khawatir soal kondisi makam karena perawatan dilakukan secara rutin.

2. Kenyamanan Bagi Keluarga yang Berziarah

Fasilitas yang ditawarkan, seperti ruang tamu dan tempat ibadah, memberikan kenyamanan bagi keluarga saat berziarah. Hal ini tentu menambah nilai lebih bagi pemakaman tersebut.

3. Konsep Islami yang Sesuai Syariah

Pemakaman yang dikelola sesuai dengan syariat Islam menjadi nilai tambah yang tidak ternilai. Bagi sebagian besar keluarga Muslim, ini adalah aspek penting yang membuat mereka merasa tenang dan damai.

4. Lokasi Strategis

Terletak di Karawang, Al Azhar Memorial Garden berada di lokasi yang mudah diakses dari Jakarta dan sekitarnya. Ini menjadikannya pilihan yang praktis bagi keluarga yang ingin memiliki makam di tempat yang tidak terlalu jauh dari ibu kota.

5. Membandingkan dengan Pemakaman Lain

Sebagai perbandingan, pemakaman modern lain seperti San Diego Hills juga menawarkan harga makam yang tidak jauh berbeda, bahkan ada yang lebih mahal. Harga makam di San Diego Hills bisa mencapai miliaran rupiah untuk lokasi-lokasi premium. Jadi, jika dibandingkan dengan pemakaman modern serupa, harga di Al Azhar Memorial Garden bisa dikatakan masih cukup kompetitif.

Pengalaman Pribadi Penulis

Ketika ayah mertua penulis meninggal tahun 2021, kami sempat bingung dalam memilih tempat pemakaman yang sesuai. Qadarullah pilihan akhirnya jatuh pada makam muslim Al Azhar Memorial Garden, karena kemudahan proses pemesanannya yang bisa dilakukan secara online, dan yang paling penting di sana bisa mengakomodir proses pemakaman sesuai aturan pemakaman jenazah saat pandemi Covid.

Qoradullah almarhum ayah mertua meninggal saat terserang Covid, jadi di saat keluarga kebingungan untuk memakamkan almarhum karena situasi pandemi saat itu, alhamdulillah diberikan informasi melalui sosial media tentang makam muslim Al Azhar Memorial Garden. Bukan saja karena bisa menangani pemakaman jenazah covid tapi juga karena reputasinya sebagai pemakaman yang dikelola secara Islami dan modern.

Meski harganya terbilang lebih tinggi dibandingkan pemakaman biasa, akan tetapi di saat situasi seperti itu, rasanya informasi makam muslim ini menjadi solusi dan kami sekeluarga merasa keputusan ini sangat tepat.

Pemakaman muslim yang Dikelola Sesuai Syariah

Sesuai informasi di atas saat proses pemakaman, makam muslim Al Azhar Memorial Garden melakukan proses pengelolaan pemakamannya sesuai dengan syariah Islam. Mulai dari proses penggalian makam hingga pemakaman itu sendiri, semuanya dilakukan sesuai dengan ajaran Islam, dengan tetap mematuhi aturan pemakaman Covid pada saat itu.

Kami sangat menghargai bagaimana setiap tahapan dijalankan dengan hati-hati, termasuk tata cara penguburan yang sesuai dengan tuntunan agama. Keluarga kami merasa lega karena yakin bahwa ayah mertua kami dimakamkan dengan cara yang benar.

Penataan Makam Muslim yang Sangat Rapi & Nyaman Bagi Peziarah

Pengalaman berziarah di makam muslim Al Azhar Memorial Garden sungguh berbeda. Area pemakaman ditata dengan sangat baik, setiap makam sangat dijaga kebersihannya dan dikelilingi taman hijau yang terawat, menciptakan suasana tenang dan damai. Tidak ada kesan makam yang kumuh atau berantakan seperti yang sering kami lihat di pemakaman biasa.

Setiap makam memiliki jarak yang cukup luas, memberikan ruang bagi keluarga untuk duduk dan berdoa dengan nyaman. Begitu pula halnya dengan ruang jalan bagi peziarah untuk menuju masing-masing makam cukup luas, sehingga sangat leluasa berjalan tanpa harus menginjak-injak makam yang lain. Penataan ini membuat kami merasa nyaman saat berziarah tanpa terganggu dengan suasana yang tidak tertata.

Fasilitas ibadah bagi peziarah juga tersedia seperti adanya masjid besar yang bersih dan nyaman. Masjid ini tidak hanya menjadi tempat ibadah bagi peziarah, tetapi juga menyediakan ruang yang tenang untuk merenung sambil berdoa untuk orang yang telah tiada.

Pelayanan Petugas yang Profesional dan Ramah

Salah satu hal yang membuat kami puas adalah pelayanan dari para petugas yang sangat ramah dan profesional. Mereka selalu siap membantu dalam berbagai hal, mulai dari proses pemakaman hingga keperluan ziarah. Kami tidak pernah merasa kesulitan atau bingung ketika berziarah karena petugas selalu siap memberikan informasi yang jelas dan memandu dengan baik.

Bahkan saat pemakaman ayah mertua penulis, alhamdulillah prosesnya berjalan dengan sangat lancar walaupun hanya koordinasi lewat online. Pelayanan seperti ini membuat kami merasa dihormati dan diberikan perhatian penuh, sesuatu yang sangat berarti di saat berduka.

Sistem Pemesanan Ziarah yang Mudah dan Online

Salah satu fitur yang sangat memudahkan adalah sistem pemesanan waktu ziarah yang bisa dilakukan secara online. Ini sangat membantu, terutama ketika banyak keluarga yang ingin berziarah pada waktu yang sama.

Dengan pemesanan online, kami bisa memilih jadwal yang tepat tanpa harus khawatir dengan keramaian atau harus menunggu lama. Proses ini juga sangat mudah dan cepat, cukup dengan beberapa klik saja.

Fasilitas Lengkap yang Membuat Peziarah Betah

Selain masjid dan taman yang asri, di makam muslim Al Azhar Memorial Garden juga memiliki ruang tunggu dan fasilitas parkir yang luas. Keluarga kami sering menggunakan ruang tunggu tersebut untuk berkumpul sejenak sebelum atau setelah berziarah. Suasana yang tenang dan nyaman membuat kami bisa mengobrol sambil mengenang kenangan bersama almarhum.

Parkir yang luas juga menjadi salah satu kemudahan bagi peziarah. Kami tidak perlu repot mencari tempat parkir, bahkan pada hari-hari ramai seperti saat awal bulan Ramadhan dan menjelang hari raya. Keberadaan fasilitas-fasilitas ini sangat membantu kami untuk berziarah dengan tenang tanpa harus memikirkan hal-hal teknis lainnya.

Keuntungan Finansial & Ketenangan Jangka Panjang

Salah satu keunggulan yang baru penulis baru sadari belakangan adalah dari sisi finansial jangka panjang dan ketenangan bagi keluarga yang ditinggalkan. Memang, sekilas karena biaya awal membeli kavling di sini relatif lebih tinggi dibandingkan dengan pemakaman biasa, banyak yang berpikir terlalu mahal dan tidak layak.

Namun, setelah membeli kavling, keluarga yang ditinggal sudah tidak lagi harus khawatir soal biaya pemeliharaan dan sewa lahan di masa depan, karena semua sudah termasuk dalam harga pembelian awal. Di pemakaman biasa, sering kali muncul masalah biaya tambahan untuk perawatan makam, mulai dari kebersihan hingga perbaikan makam.

Hal ini sering menjadi beban bagi keluarga yang ditinggalkan. Namun, di makam muslim Al Azhar Memorial Garden, kami merasa tenang karena tidak ada biaya tambahan lagi setelah pembelian kavling.

Bisa jadi jika dihitung dalam jangka panjang, dari sisi financial maka pembelian makam di sini menjadi layak dan sepadan. Lahan makam selalu terawat dengan baik tanpa harus ada biaya bulanan atau tahunan.

Bagi kami, ini adalah investasi yang sangat bernilai, karena kami tidak hanya mendapatkan tempat peristirahatan yang layak bagi orang tua kami, tetapi juga jaminan bahwa makamnya tidak akan tergusur dan akan selalu dirawat dengan baik kedepannya tanpa harus mengeluarkan biaya tambahan lagi.

Dari pembahasan di atas maka untuk menjawab pertanyaan di awal, apakah harga makam muslim di Al Azhar Memorial Garden mahal atau murah? Jawabannya tergantung dari sudut pandang dan prioritas masing-masing.

Jika sahabat menginginkan pemakaman yang menawarkan layanan perawatan jangka panjang, kenyamanan bagi keluarga yang berziarah, serta dijalankan sesuai dengan syariat Islam, maka harga yang ditawarkan oleh makam muslim Al Azhar Memorial Garden bisa dianggap sepadan dengan kualitas yang diberikan.

Meski harga awalnya mungkin terasa cukup tinggi, pengalaman yang kami dapatkan serta kenyamanan yang dirasakan selama bertahun-tahun membuat kami yakin bahwa ini adalah keputusan yang benar.

Pada akhirnya, pemilihan tempat peristirahatan terakhir adalah keputusan yang sangat personal dan sangat tergantung kondisi dan situasi masing-masing orang/keluarga. Yang terpenting adalah memastikan bahwa tempat tersebut memberikan rasa damai bagi almarhum dan keluarga yang ditinggalkan, sekaligus yang terutama juga bagi peziarah kubur menjadi pengingat akan kematian, sebagaimana hadits Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wassalam berikut :

كُنْتُ نَهَيْتُكُمْ عَنْ زِيَارَةِ الْقُبُورِ أَلَا فَزُورُوهَا، فَإِنَّهُ يُرِقُّ الْقَلْبَ، وَتُدْمِعُ الْعَيْنَ، وَتُذَكِّرُ الْآخِرَةَ، وَلَا تَقُولُوا هُجْرً

Artinya: “Dahulu saya melarang kalian berziarah kubur, tapi (sekarang) berziarahlah kalian, sesungguhnya ziarah kubur dapat melunakkan hati, menitikkan (air) mata, mengingatkan pada akhirat, dan janganlah kalian berkata buruk (pada saat ziarah).” (HR. Hakim)

Demikianlah artikel singkat tentang dengan judul Makam Muslim Al Azhar Memorial Garden Harganya Mahal/Murah? Semoga bermanfaat.

Wallahu’alam bishawab.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

1000+ Worksheet Anak Muslim
This is default text for notification bar