BUKU MUSLIMAH MORFOSIS – DESKA PRATIWI. Sahabat pembaca Pondok Islami yang dimuliakan Allah, saat artikel ini ditulis, tepat diawal tahun 2020, yaitu bulan Januari 2020. Banyak orang bilang tahun 2020 adalah tahun cantik, mungkin karena angkanya memang unik ya, pengulangan angka 20-20, he he he.
Tapi bagi kita umat islam, setiap hari, setiap bulan bahkan setiap detik yang kita lalui, merupakan waktu-waktu yang cantik, bahkan lebih dari sekedar cantik. Mengapa ?
Karena setiap waktu yang telah dan akan kita lalui berikutnya di dunia ini, merupakan anugerah yang tiada ternilai dari Sang Pencipta, Allah Azza Wajalla kepada setiap kita, hamba-hamba-Nya.
Dalam setiap detik kehidupan yang kita nikmati, seharusnya bisa kita manfaatkan untuk terus berbuat kebaikan, beramal shaleh, sebagai investasi dan bekal kehidupan akherat kita kelak, yang kekal dan abadi.
Terkhusus untuk para wanita muslimah, tulisan ini adalah persembahan bagi sahabat yang ingin terus memperbaiki diri dari waktu ke waktu.
SETIAP WANITA ISTIMEWA
Setiap wanita istimewa. Dengan segala kekurangan yang ada di dirinya, ia tetap istimewa.
Tidak ada manusia yang sempurna, apalagi seorang wanita. Begitu banyak dan cobaan yang dilalui pasti sedikit banyak ada yang melenakan.
Ketika memilih kembali ke jalan yang benar tentu harus disambut dengan semangat untuk hijrah. Pergi meninggalkan masa lalu dan memperbaiki masa depan.
Bukan hanya sekedar hijrah, jadilah muslimah sholehah, sebagai salah satu bentuk rasa syukur atas karunia kehidupan yang telah Allah SWT limpahkan kepada kita.
Wanita harus kuat. Ia akan menjadi istri. Wanita yang akan mendukung pendampingnya kelak. Menemani dalam suka dan duka.
Kelak ia akan menjadi ibu. Melahirkan dan membesarkan anak-anaknya. Harus pandai dan penuh kasih sayang.
Terlebih dari itu, ia harus menjadi dirinya sendiri. Mengenali pribadinya sendiri. Menyayangi dirinya sendiri sebelum menyayangi orang lain.
Ada kalanya wanita merasa lemah tak berdaya. Merasa tak berguna dan ingin menyerah. Namun hidup harus terus melangkah. Untuk itu selalu sirami diri ini dengan pikiran yang baik.
Baca juga artikel kami : Tentang Wanita Dalam Pandangan Islam
KEISTIMEWAAN WANITA DALAM ISLAM
Sahabat muslimah, pernahkah merasa dirimu tak cantik ?
Atau seperti seseorang yang tidak pantas hadir di dunia ini ?
STOP!
Hentikan pemikiran itu sekarang juga !
Karena di dalam Islam, wanita itu memiliki keistimewaan.
Ingatlah selalu sahabat muslimah, kalian itu ISTIMEWA.
Sebaliknya, sahabat muslimah harus senantiasa bersyukur, karena terlahir setelah Islam ada di bumi ini. Islamlah yang berhasil mengubah pandangan orang-orang kafir, sehingga tidak lagi dipandang hanya sebagai budak dan pemuas nafsu belaka.
Beberapa Keistimewaan Wanita Muslimah Dalam Pandangan Islam :
📌 Wanita dan Laki-laki Memiliki Posisi Sama Wanita diciptakan sebagai pendamping laki-laki, bukan bawahan apalagi budak. Pendamping itu berarti ada di samping, bukan depan atau belakang laki-laki. Jadi, kedudukannya sejajar.
📌Kedudukan Ibu Lebih Tinggi 3 Derajat Dari Ayah
Hal ini sesuai dengan perintah Allah yang menyuruh setiap hamba-Nya untuk berbakti kepada ibu, ibu, ibu, baru ayah. Ini merupakan bukti, bahwa wanita adalah makhluk yang diutamakan oleh Allah.
📌Mendapat Bagian Dalam Warisan
Pada masa jahiliyah, wanita merupakan harta yang bisa diwariskan. Tapi setelah Islam hadir, justru wanita memiliki hak untuk mendapatkan harta warisan yang dimiliki oleh orang tuanya. Aturan selengkapnya bisa dilihat didalam Al-Quran.
📌Wanita Shalehah Bebas Masuk Surga Dari Pintu Manapun
Wanita shalehah adalah wanita yang bertakwa pada Allah SWT, yang mengerjakan amalan baik dan meninggalkan larangan-Nya. Untuk itu, Allah membalasnya dengan jaminan masuk surga dari pintu mana pun yang diinginkannya.
Seperti yang tercantum dalam sebuah hadist yang artinya:
“Dari Abu Hurairah RA berkata, bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Apabila seorang wanita telah melaksanakan salat lima waktunya, menjalankan puasa, menjaga kemaluannya, dan taat pada suaminya, maka dia akan masuk surga dari pintu manapun yang disukainya”.
MUSLIMAH MORFOSIS
Dengan keistimewaan yang telah disebutkan di atas, seharusnya setiap wanita bisa berbuat lebih banyak. Baik untuk pasangan, keluarga, ataupun dunia kerja.
Membangun pemikiran yang luas. Terus menambah pengetahuan dan wawasan. Salah satunya bisa melalui bacaan. Dengan bacaan yang positif akan menghasilkan pemikiran yang positif juga.
Salah satunya bisa melalui bacaan. Dengan bacaan yang positif akan menghasilkan pemikiran yang positif juga.
Salah satu bahan bacaan yang bisa memotivasi sahabat muslimah untuk terus meningkatkan kualitas diri adalah buku MUSLIMAHMORFOSIS.
Sebuah buku baru, karya penulis sekaligus aktivis muslimah dan penggagas komunitas Muslimah Morfosis, Mbak Deska Pratiwi. Diterbitkan oleh penerbit KMO Indonesia, di awal tahun 2020 ini, berbarengan dengan buku Muslimah’s Life Planner, dari penulis yang sama, sebagai persembahan untuk para wanita muslimah yang istimewa.
Mengapa diberi judul Muslimahmorfosis ?
Apa yang sahabat muslimah pikirkan ketika mendengar kata metamorfosis ? Tentunya hal pertama yang diingat adalah cantiknya kupu-kupu setelah melalui tahap perubahan bentuk yang terjadi.
Baik itu perubahan anatomi, morfologi, mau pun fisiologis. Untuk memperoleh kecantikan yang mengagumkan kupu-kupu harus melalui proses yang panjang mulai dari fase pertama yakni fase pembentukan individu baru melalui telur yang dihasilkan oleh kupu-kupu betina dewasa.
Kemudian berlanjut hingga fase larva atau nimpa, pupa atau kepompong hingga imago atau yang biasa disebut individu dewasa.
Tahap-demi tahap yang dilalui begitu panjang hingga jadilah “sesuatu” yang cantik. Disukai dan dikagumi oleh setiap manusia.
Seperit telah disebutkan di atas, wanita adalah makhluk yang istimewa. Sempurna dan memiliki kedudukan serta kehormatan yang tinggi.
Untuk itu, mau kah muslimah sekalian berubah dan bermetamorfosis layaknya kupu-kupu melalui proses panjang yang akan mendapatkan hasil terbaik, yaitu Surga ?
Berubah dari yang tadinya baik menjadi baik sekali, belum baik menjadi baik, belum shalihah menjadi shalihah.
Agar sahabat muslimah bisa seperti wanita-wanita pendahulu, yang dijamin menjadi penghuni surga. Seperti Maryam, Khadijah, Fatimah juga Aisyah.
Baca juga artikel tentang Srikandi Pejuang Wanita Islam Sepanjang Masa
Lalu hadirlah Muslimahmorfosis sebagai kado terindah bagi setiap wanita. Untuk memberikan motivasi dan inspirasi agar kembali dalam fitrahnya, dan memahami peran-perannya sehingga menjadikan surga sebaik-baik tempat kembalinya.
Melalui Muslimahmorfosis, selain mendapatkan motivasi, sahabat muslimah juga bisa mendapatkan berbagai ilmu serta pencerahan. Setiap wanita muslimah yang menginginkan perubahan dalam hidupnya akan sangat terbantu dengan hadirnya buku ini.
Dari buku ini insya allah sahabat muslimahbisa mendapatkan ilmu dan juga pencerahan, sekaligus membersamai proses hijrah menjadi muslimah sholehah dan istimewa.
SPESIFIKASI BUKU DAN INFO PREORDER MUSLIMAHMORFOSIS
Spesifkasi :
Judul : Muslimahmorfosis
Sub Judul : Bukan Sekedar Hijrah, Jadilah Sholehah
Penulis : Deska Pratiwi
Halaman : +- 200 halaman
Berat Buku : +- 250gram
Cover : Soft Cover
Blurb :
Wanita terlahir dengan segala keistimeaan. Ia diciptakan dari tulang rusuk kaum adamyang menjadikannya lembut dan mulia. Sebab begitu dekat di tangan untuk dilindungi dan begitu lekat di hati untuk dicintai.
Wanita dapat menjelma menjadi seorang malaikat bernama ibu. Ialah fondasi bangsa ini sehingga perannya menjadi sangat penting dalam membangun generasi terbaik.
Berawal dari sanalah buku ini hadir, menjadi kado terindah bagi setiap wanita. Memberikan motivasi dan inspirasi bagi setiap muslimah, agar kembali dalam fitrahnya, dan memahami peran-perannya, sehingga menjadikan surga sebagai sebaik-baik tempat kembalinya.
Sebagaimana hadist Rasulullah saw. Dari Abdullah bin Amr radhiallahu ‘anhuma, bahwa Rasulullah Shalallahu ‘alaihi wasallam bersabda :
“Dunia ini adalah perhiasan, dan sebaik-baiknya perhiasan dunia adalah wanita yang shalihah.” (HR. Muslim, Nasa’i, Ibnu Majah, dan Ahmad).
Membaca buku ini kita akan diajak belajar langsung dengan para wanita terbaik yang dengan perjuangannya, keistiqomahannya, dan ketaatannya hingga dibangunkan surga oleh Allah SWT.
Bahkan menjadikannya lebih mulia dari bidadari yang cantik dan terjaga. Merekalah wanita para penghulu surga yang bisa dijadikan teladan.
Daftar Isi :
Coba sahabat muslimah cek daftar isinya. Semuanya menarik untuk dibaca. Setiap bab akan membangkitkan kembali semangatmu.
Harga Pre-Order
Paket 1 Buku MUSLIMAHMORFOSIS
Paket 2 Bundling Buku MUSLIMAHMORFOSIS + MUSLIMAH’S LIFE PLANNER 2020
Harga belum termasuk ongkos kirim dari Cirebon.
Bonus Pembelian Terbatas 6 – 15 Januari 2020
Jadwal Kirim Pre-Order & Pemesanan
Yuk, segera amankan buku MUSLIMAHMORFOSIS dan bonus-bonusnya sekarang. Silahkan Klik tombol WA dibawah ini :
Demikianlah sahabat muslimah shalehah, informasi tentang buku terbaru dari penerbit KMO Indonesia, persembahan spesial untuk sahabat-sahabat muslimah yang ingin atau sedang merencanakan hijrahnya di tahun 2020 ini.
Bukan Sekedar Hijrah, Jadilah Sholehah
Wallahu’alam bishaawab.
Semoga bermanfaat.
Salam